selamat datang di blog saya ''rahmadanaxtosantrun''

indonesia 26 juni 2010. selamat datang di blog saya ''rahmadanaxtosantrun'' semoga anda senang dengan blog saya dan senring mengunjungi blog saya ''rahmadanaxtosantrun''. Tertanda rahmad.cahyo.gumilar

Ini Calon Pemain Timnas dari Liga Italia

Jumat, 30 Juli 2010


VIVAnews - PSSI kembali memperkenalkan pemain keturunan yang layak memperkuat timnas di masa mendatang, Alessandro Trabucco. Saat ini, pemain berdarah campuran Italia-Indonesia itu baru berusia 16 tahun.

"Dia masih terlalu muda untuk masuk timnas saat ini. Saat ini usianya saja baru 16 tahun. Alessandro cocoknya dipersiapkan untuk timnas masa depan," kata Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Iman Arif, Jumat 30 Juli 2010.

Alessandro sendiri sampai saat ini masih mengantongi paspor Italia. Namun saat usia 18 tahun, pemain junior tim promosi Liga Italia, AC Cesena ini bakal mendapat kesempatan untuk memilih status kewarganegaraannya.

"Itu tergantung pilihannya (Alessandro) nanti. Kalau dia memilih Indonesia, saya pikir tidak ada masalah untuk pindah kewarganegaraan," kata Nugraha.

Bachdim & Kim

Selain Alessandro, BTN juga memperkenalkan dua pemain keturunan lainnya, Irfan Bachdim (Belanda) dan Kim Jeffrey Kurniawan (Jerman). Ketiganya akan mengikuti charity games di Malang, 4 Agustus, dan Surabaya, 7 Agustus 2010.

Bachdim sudah tak asing lagi bagi pecinta sepakbola tanah air. Pemain binaan Ajax Amsterdam itu pernah seleksi di Persija Jakarta dan Persib Bandung meski akhirnya gagal bergabung. Bachdim selanjutnya mencari klub di Australia.

Sedangkan Kim merupakan cucu dari mantan pemain timnas era 1950an, Kwee Hong Sing. Pemain berusia 20 tahun tersebut saat ini memperkuat tim Divisi III Liga Jerman, FC Heidelsheim.

Kedua pemain ini sama-sama berharap bisa memperkuat Indonesia.

Bagaimana dengan Alessandro? "Saya belum bisa memutuskan. Usia saya saat ini masih 16 tahun, saya belum tahu nanti akan tinggal di mana, apakah di Indonesia atau Italia," kata Alessandro.

Ale begitu pemain berdarah Italia-Indonesia ini akrab dipanggil. Sebelum bergabung dengan tim junior AC Cesena, Ale memperkuat tim junior Rimini Calcio FC yang telah bubar akibat bangkrut.

Ale lahir di Denpasar, Bali, 25 Juli 1994. Dia merupakan putra dari pasangan Maxi Milliano (Italia) dan I Gusti Ayu Ketut Kusumawati (Indonesia). Di klub lamanya, Ale biasa bermain di posisi striker dan sayap kiri.

• VIVAnews

0 komentar:

Posting Komentar