April, Keputusan Van Beukering Main Di Indonesia
Senin, 14 Februari 2011
Striker Feyenoord Jhonny van Beukering mengungkapkan, ia baru bisa memutuskan bermain di Indonesia atau tidak pada April mendatang, menunggu pembahasan kontraknya di klub Eredvisie Belanda Feyenoord.
Van Beukering jarang mendapat kesempatan tampil di tim inti Feyenoord. Kontrak pemain berusia 27 tahun itu dengan Feyenoord akan habis pada akhir musim ini. Namun Van Beukering masih mempunyai opsi perpanjangan kontrak selama satu tahun.
“Kalau Feyenoord tidak memperpanjang kontrak, maka saya bisa konsentrasi ke Indonesia. Tapi saya baru bisa kasih jawabannya pada Maret atau April, usai pembahasan kontrak,” ujar Van Beukering dilansir Radio RNW.
Ditambahkan, keinginannya bermain di Indonesia agar bisa mendapatkan tempat di tim nasional Merah Putih. Van Beukering mengaku tidak ingin mengalami kegagalan untuk ketiga kalinya.
Van Beukering mendapat undangan untuk mengikuti pelatnas timnas senior pada Maret 2009. Namun ia terganjal aturan FIFA. Kesempatan kedua muncul pada Oktober tahun lalu menjelang uji coba melawan Uruguay. Hanya saja, keinginan itu kembali kandas.
“Saya berharap tidak gagal ketigakalinya. Sejauh ini masih sebatas email dan telepon. Pihak Iman [Arif, deputi bidang teknis BTN] sudah tahu harapan kami, dan saya siap mengambil paspor Indonesia,” kata Van Beukering.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar